Polsek Senori Polres Tuban Sambangi Posko Kampung Tangguh Semeru

0
170

seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Keberadaan kampung Tangguh Semeru (KTS) di Dsn, Kedungkebo Desa Rayung Kec, Senori Tuban, sangat bermanfaat untuk membangun solidaritas, kemampuan dan kemandirian warga masyarakat dalam rangka meminimalisir dampak sosial, ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Untuk menjaga agar keberadaan KTS tetap eksis di tengah masyarakat dan para relawan selalu bersemangat dalam mengelola administrasi dan SOP yang telah ada. Personel Polsek Senori Polres Tuban Polda Jawa Timur secara rutin melakukan patroli sambang untuk memberikan pendampingan.

Seperti yang dilakukan oleh anggota Polsek Senori Polres Tuban Polda Jatim, yang dipimpin oleh KaSPKT Aiptu Sugeng Waluyo, pada hari Sabtu (27/6/2020) siang, melaksanakan patroli sambang ke Posko Kampung Tangguh Semeru yang berlokasi di Dsn, Kedungkebo Desa Rayung Kec, Senori.

Patroli sambang ini dilakukan guna berkoordinasi dengan pihak pemerintah Desa dan para rewalan agar bersinergi dalam mengelola keberadaan KTS khusus dalam menangani Virus Covid-19 (CORONA) yang sudah menjadi pandemi.

Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono, S.I.K.,  S.H., M.H., melalui Kapolsek Senori Iptu Suganda, S.H., mengatakan untuk memberikan semangat kepada relawan KTS sekaligus menjaga ketertiban dan ketentraman dilingkungan masyarakat anggota Polsek Senori Polres Tuban secara kontinyu melaksanan sambang ke lokasi Posko KTS di Dsn, Kedungkebo Desa Rayung.

Hal tersebut dilakukan guna menjalin  kerja sama dengan semua elemen masyarakat dalam rangka mencegah munculnya wabah Virus Covid-19, dengan cara mendata warga yang pulang dari luar kota, serta menghimbau agar warga membiasakan diri untuk pola hidup sehat dan senantiasa menggunakan masker.

“Kita harus selalu proaktif memberikan sosialisasi dan edukasi kepada warga masyarakat untuk mencegah penularan Virus Corona,” jelas Iptu Suganda.

Perwira Polisi dengan Dua Balok di Pundak ini, menambahkan dengan kesadaran diri dalam menerapkan cara hidup sehat, melakukan physical distancing serta menggunakan masker dan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir adalah merupakan salah satu langkah mencegah terjangkitnya Virus yang konon berasal dari Wuhan Cina ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here