Polsek Senori polres Tuban Mediasi Permasalahan Antar Warga

0
242

seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Personil Polsek Senori yang dipimpin oleh Ps. Kanit Binmas Aiptu Ahmad Lakin melaksanakan mediasi penyelesaian masalah yang terjadi antara 2 warga Desa Wanglu KulonĀ  Kecamatan Senori, Minggu (5/7/2020).

Mediasi yang berlangsung di Mapolsek  Senori Polres Tuban tersebut juga dihadiri oleh Kades Wanglu Kulon, Darmono dan saksi dari kedua warga yang berselisih paham.

Berkat mediasi yang dilaksanakan oleh personil Polsek Senori dan disaksikan oleh Kades Wanglu Kulon. Permasalahan yang terjadi antara 2 warga Desa Wanglu Kulon berhasil di damaikan dengan ditandai ucapan saling memaafkan dan berjabat tangan.

Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono, S.I.K., S.H., melalui Kapolsek Senori Iptu Suganda, S.H., membenarkan kegiatan mediasi dilakukan oleh anggotanya atas permasalahan yang terjadi antara dua warga Desa Wanglu Kulon Kecamatan Senori.

Kapolsek menambahkan, ada kesalah pahaman yang terjadi antara Dua warga Wanglu Kulon yang berinisial MD dan SA. Keduanya terlibat cekcok mulut yang berlanjut dengan terjadinya penganiayaan ringan.

Kemudian salah satu warga tersebut melapor ke Kades Wanglu Kulon, dan oleh Kades diteruskan ke Polsek Senori. Setelah mendapatkan laporan dari Kades Wanglu Kulon, kemudian anggota memanggil kedua belah pihak untuk dimediasi.

“Mediasi ini merupakan tindakan hukum lain yang ditempuh oleh Kepolisian dalam menyelesaikan permasalah di luar jalur hukum,” ungkap Iptu Suganda.

Dilokasi yang sama Kades Wanglu Kulon, Darmono mengucapkan terima kasih atas usaha yang dilakukan oleh Polsek Senori Polres Tuban yang berhasil menyelesaikan dan mendamaikan perseteruan yang terjadi pada warganya.

“Alhamdulillah, awalnya warga kami memaksa untuk melanjutkan di jalur hukum, akan tetapi setelah dimediasi oleh anggota Polsek Senori warga kami dapat sadar dan sepakat berdamai,” ungkapnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here