POLISI SAHABAT BAGI PARA PELAJAR

0
256
Polres Tuban -Suasana pagi begitu hangat terasa, aktifitas anak-anak sekolah mulai terlihat satu persatu berkumpul membentuk barisan dihalaman sekolah SMAN Jatirogo untuk mempersiapkan diri mengikuti kegiatan upacara yang dilaksanakan setiap hari senin. Para petugas upacara dan para guru sudah siap ditengah-tengah lapangan untuk mengikuti jalannya upacara bendera tersebut.
Pagi itu terlihat berbeda dengan kehadiran Anggota Kepolisian berseragam dinas menjadi irup kegiatan upacara tersebut. Ipda Suhardi Waka Polsek Jatirogo Polres Tuban menjadi Irup Upacara bendera di SMAN Jatirogo,Senin, (6/11). Kegiatan tersebut bertujuan sebagai pendekatan pihak kepolisian terhadap para generasi muda khususnya para pelajar.
Ini adalah kegiatan *Police Go To School* yang merupakan program Kapolres Tuban AKBP Sutrisno HR., S.H.,S.I.K.,M.S.I.
Dalam kesempatan tersebut Wakapolsek Jatirogo dalam isi amanatnya disampaikan kepada seluruh pelajar SMAN Jatirogo untuk menghindari perbuatan-perbuatan yang melanggar hukum, tidak terpuji ataupun penyalah gunaan narkoba, mengkonsumsi minuman keras dan tidak terlibat dalam tindak kekerasan maupun ugal-ugalan dijalan raya.
“Mari kita selamatkan generasi muda, generasi muda adalah generasi penerus bangsa yang wajib kita jaga dan kita arahkan agar tidak terlibat perbuatan negatif” ucap Ipda Suhardi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here