seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Wakapolsek Bangilan Ipda Komari memimpin apel pemberangkatan mendistribusikan Bantuan Sosial (Bansos) beras Polri kepada keluarga kurang mampu yang terdampak Pandemi Covid-19 di Desa-Desa Se-kecamatan Bangilan Tuban, Sabtu (27/06/2020).
Selain Anggota Polsek Bangilan juga di hadiri Perwakilan dari Koramil Bangilan Sertu Masduki, Pemerintah Kecamatan Bangilan Bapak Hari anggota Satpol PP dan dari Lintas perguruan serta Ormas masyarakat. 150 kantong beras yang berisi 5 kg beras yang di diatribusikan ke masyarakat.
“Pendistribusian bansos dilakukan untuk dibagikan kepada warga terdampak Covid-19 yang belum terdata pemerintah. Paket sembako dibagikan secara door to door melalui Bhabinkamtibmas, sehingga bantuan sosial Polri peduli Covid-19 tepat sasaran, dan dapat membantu meringankan beban masyarakat,” ujar Ipda Komari setalah mengambil Apel.
Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono melalui Kapolsek AKP Gunawan Wibisono menyampaikan Para Bhabinkamtibmas juga memberikan edukasi terhadap keluarga penerima bansos agar melakukan pencegahan penyebaran covid-19 dengan selalu membudayakan hidup bersih, jaga jarak, hindari keramaian dan banyak mengkonsumsi makanan bergizi serta selalu menggunakan masker. Ujarnya.








