POLRESTUBAN – Guna meningkatkan kreatifitas ibu” kelompok PKK se kab. Tuban maka ketua tim penggerak PKK cabang tuban mengadakan lomba antar kelompok PKK kemudian Senin tanggal 30 Oktober 2017, pukul 09.30 s/d 11.30 Wib, tempat di Balai Desa Sucorejo Kec. Jenu Kab. Tuban dilaksanakan Penilaian Lomba 10 program Pokok PKK dan Hari Kesatuan Gerak KB Kesehatan Tingkat Kab. Tahun 2017 jumlah undangan 200 orang. 31/10/2017
Adapun para pejabat yang menghadiri lomba 10 program pokok pkk dan hari kesatuan gerak KB kesehatan tingkat tuban antara lain,
Ketua Pembina PPK Kab. Tuban Hj. SITI QODRIYAH FAKHUL HUDA.
Tim Penilai Penggerak PPK Kab. Tuban.
Camat Jenu Drs. SUGENG WINARSO, MM.
Kapolsek Jenu AKP. ELIS SUENDAYATI, SH.
Danramil Jenu 0811/15 yang diwakili Babinsa Serma AMINTO.
Tim penggerak PKK Kec. Jenu.
Kepala Desa Se Kec. Jenu.
Tomas, toda dan toga.
Dalam Sambutannya Ketua Tim Penggerak PPK Desa Socorejo
Ucapan Selamat datang kepada tim dan romb tim penilai PPK Kab. Tuban, terutama kepada Ibu Pembina Penggerak PKK Kab. Tuban Hj. SITI QODRIYAH FAKHUL HUDA.
Ucapan puji syukur kepada ALLAH SWT atas nikmat kesehatan yg telah diberikan sehingga kita semua bisa hadir dalam acara ini.
Semoga dengan kehadiran Ibu Pembina dan Tim bisa menjadi penyemangat bagi PKK tingkat Desa dan Kecamatan
Mohon maaf apabila dalam penyambutan masih kekurangan/keterbatasan atau hal lain yang kurang berkenan.
Karena saya sebagai Ketua tingkat desa masih baru menjabat, maka mohon arahan dan petunjuk.Penyampaian beberapa prestasi Desa Socorejo selama tahun 2017.
Dilanjutkan Sambutan Kades Socorejo menerangkan
Ucapan Puji syukur kepada ALLAH SWT dan sholawat kita panjatkan kepada junjungan kita Nabi besar MUHAMMAD SAW Terima kasih atas penunjukan desa kami sebagai duta perwakilan Kec. Jenu utk mengikuti penilaian lomba PKK, sebuah kehormatan bagi kami baru 10 bulan menjabat sudah mendapat tanggung jawab, semoga tdk mengecewakan semua pihak.
Dalam 10 program pokok PPK ada salah satu point menyebutkan “Penghayatan dan Pengamalan Pancasila” perlu diketahui di Sucorejo terdapat 2 ormas Islam yang sangat besar yaitu NU dan Muhammadiyah, alhamdulillah dapat rukun dan bersatu yang kami bingkai dlm suatu organisasi PKK, guna membangun kebersamaan dan kemajuan desa dan Kecamatan Jenu Semoga kita semua yang hadir dalm acara ini, senantiasa mendapat Rohmad dari ALLAH SWT.
Kemudian di lanjutkan Arahan Ketua Tim Penggerak  PKK Kab. Tuban :
Ucapan puji syukur kepada ALLAH SWT atas Rahmad Taufiq dan Hidayah-Nya kita dapat berkumpul, tak lupa sholawat dan salam kepada Nabi MUHAMMAD SAW, semoga kelak kita semua mendapat safaat dari beliau.
Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan sebagai wujud Evaluasi 10 program pokok PKK, pada dasarnya manivestasi dari kebutuhan mendasar manusia, yaitu mental dan spiritual, sandang pangan dan papan serta menjaga kelestarian lingkungan hidup.
Diterjemahkan dlm program kegiatan nyata utk tingkatkan menjadi kesejahteraan masyarakat, dengan hadirnya PKK salah satunya program “Green, Clean & Healty” dgn manfaatkan lahan rumah, pekarangan rumah, balai desa dan kantor Kecamatan.
Selain lingkungan yang bersih dan nyaman hrs dibarengi dgn budaya hidup bersih masyarakat.
Bagi pengurus PKK yang dinilai masih kurang agar digiatkan, dan yang sdh baik agar dipertahankan, dlm hal admin tdk hanya diiisi menjelang lomba saja, namun hal ini msh hrs didukung dgn dokumentasi.Tanggal 13 Nopember secara giliran akan diadakan kunjungan PKK Se-Kab. Tuban utk melaksanakan study banding di kebun PKK.
Terima kasih atas dukungan yang selama ini telah berikan, PKK sebagai mitra kerja Pemerintah yang menggalang peran serta masyarakat, semoga kedepan agar bisa memberikan manfaat yang lebih luas kepada masyarakat.
Selain dukungan moril, dukungan dana juga dibutuhkan, mohon kepada Camat dan Kades juga agar diperhatikan.
Bagi anak yang berusia 0-18 thn yg belum milki Akte agar dibantu oleh Camat/Kades dengan menghubungi operator SIAK utk terbitkan Akte Kelahiran dengan biaya gratis.
* Humas Polsek Jenu *
			







