seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Pada hari Senin 09 Desember 2019 siang, Kapolsek Bancar AKP Chakim Amrullah, S.H., M.H. mewakili Forkopimca Bancar memberikan santunan korban Laka Lantas Meninggal dunia Alm. Ahmad Fakih beralamatkan Ds Tegalrejo kec.Merakurak yang terjadi pada bulan Juli 2019 dijalan Pantura Desa Bulu Meduro kec.Bancar Tuban.
Kapolsek Bancar menyerahkan bantuan kepada keluarga korban diterima istrinya dirumahnya didampingi oleh Wakapolsek Merakurak Ipda edy siswanto dan disaksikan oleh orangtua korban.
Kapolres Tuban Polda Jatim AKBP Nanang Haryono, S.H., S.I.K., M.Si. menuturkan bahwa kegiatan sosial yang dilakukan oleh Kapolsek Bancar merupakan Hablum Minannas yang sangat mulia dan bantuan yang diberikan kepada keluarga korban semuga bermanfaat dan bisa digunakan sebagaimana mestinya.
Dan keluarga yang ditinggalkanya semuga diberi kesabaran dan ketabahan serta bisa normal beraktivitas sebagaiaman mestinya dalam kehidupan sehari-hari.Humas Bcr









