Kapolres Pastikan Pilkada Jatim di Tuban Aman

0
252

Tuban – Kapolres Tuban Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Nanang Haryono memastikan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Timur 2018 di wilayah Tuban aman, tertib dan kondusif. Hal itu disampaikan saat melakukan cek dan monitoring bersama Dandim 0811 Tuban Letkol Inf. Nur Wicahyanto, Pejabat Umum Polres Tuban, Satpol PP, Forkopimcam dan Linmas di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Tuban.

“Kami pastikan bahwa pemungutan suara Pilgub besuk berjalan tertib, aman dan kondusif,” ujar Kapolres disela kunjungannya ke sejumlah TPS, Selasa (26/06/2018).

Beberapa TPS yang dilakukan cek dan monitoring Kapolres dan Dandim beserta rombongan diantaranya, TPS 14 Kelurahan Karang Pucang, Tuban, TPS 08 Kelurahan Ronggomulyo, Tuban dan TPS Kelurahan Karang, Kecamatan Semanding, Tuban.

“Kami telah melakukan pergeseran di sejumlah TPS, semuanya aman,” jelas mantan Kasubdit III Ditreskrimum Polda Jawa Tengah itu.

Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2018 yang dilaksanakan serentak pada Rabu (27/06) besuk diharapkan dapat berjalan dengan lancar. Kapolres berpesan agar seluruh personil yang bertugas selalu cepat tanggap dan memberi pelayanan yang terbaik, agar masyarakat merasa aman dan nyaman dalam memilih hak suaranya.

“Semoga masyarakat dapat terlindungi dan merasa aman, sehingga pemungutan suara dapat berjalan dengan lancar,” imbuhnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here