Jalin Silaturahmi Bhabinkamtibmas Polsek Senori Polres Tuban Dengan Ulama

0
152

seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Ps, Kanit Binmas Polsek Senori Polres Tuban Aipda Sugeng Hariyanto melakukan kegiatan silaturahmi kepada pengasuh Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin Kec, Senori. Kegiatan silaturahmi tersebut adalah sebagai bentuk kedekatan polisi dengan ulama, Sabtu (11/1/2020) malam.

Kehadiran Ps, Kanit Binmas diterima langsung oleh pengasuh Ponpes yang beralamat di Desa Jatisari Kec, Senori K.H. Minanurrohman Syarif, L.C., bersama beberapa pengasuh Pondok.

Ps, Kanit Binmas mengatakan, kunjungan ke Ponpes yang ada di wilayah Kecamatan Senori ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dengan berbagai elemen khususnya para tokoh agama dan ulama.

“Silaturahmi ini dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas Wilayah Kecamatan Senori yang kondusif dan mempererat tali silaturahmi Polri dan Ulama,” kata Sugeng.

Sementara itu Kapolres Tuban AKBP Nanang Haryono, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Senori AKP Musa Bakhtiar, S.Sos., M.Si., menjelaskan dalam silaturahmi yang dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas merupakan kegiatan sambang kamtibmas kepada para tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.

Selain mempererat silaturahmi, kegiatan ini juga untuk mengetahui permasalahan dan harapan masyarakat. “Selain bersilaturahmi, sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat ingin menyerap informasi sekecil apapun terkait situasi kamtibmas maupun permasalahan yang ada,” ujarnya.

Perwira dengan Tiga Balok di Pundak ini menambahkan, dengan adanya komunikasi, diharapkan akan terjalin hubungan yang baik antara Polri dan para tokoh-tokoh agama maupun masyarakat.

Silaturahmi ini pun diharapkan mampu menyerap aspirasi dan menekan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Jika komunikasi yang baik antara aparat Kepolisian dengan tokoh agama, tokoh masyarakat tetap terjaga, situasi kamtibmas yang kondusif akan terwujud,” pungkasnya. (wd).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here