Jaga Kerukunan dan Keharmonisan, Anggota Polsek Grabagan Polres Tuban laksanakan silaturahmi dan Sambang Kunjung ke Toga, Tomas.

0
142

Dalam rangka untuk menjaga Kondusifitas wilayah Grabagan, serta terjaganya hubungan yang harmonis antara Polsek Grabagan Polres Tuban dengan Para Ulama / Toga, dan Tomas dan Toda di Wilayah Grabagan sesuai dengan apa yang diperintahkan oleh Kapolres Tuban AKBP. Nanang Haryono S.H., S.I.K. M.Si.,  Para Personil Polsek Grabagan melaksanakan Silaturrahmi dan Sambang Kunjung di rumah Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Kecamatan Grabagan. Dalam giat tersebut Anggota Polsek Grabagan Polres Tuban Menyampaikan himbauan serta berkoordinasi terkait kondusifitas wilayah Grabagan serta Kejadian Kriminalitas maupun Konflik Sosial yang marak terjadi di wilayah Kecamatan Grabagan.Petugas juga menitipkan pesan kepada para Tomas, Toga maupun Toda agar selalu pandai membaca situasi apabila diLingkungannya sudah terasa akan terjadi Gesekan-gesekan yang dipicu oleh Pemuda, antar Perguruan Silat maupun Gesekan-gesekan antar penduduk karena masalah lain seperti apa yang di arahkan oleh Kapolres Tuban AKBP. Nanang Haryono S.H., S.I.K. M.Si. Untuk itu maka diharapkan agar segera memberikan informasi kepada Anggota Polsek Grabagan apabila dirasa akan terjadi Gejolak ditengah warga agar dapat diredam secepat mungkin dan tidak berkembang menjadi masalah yang besar.Kegiatan Silaturahmi dan sambang kunjung dengan Toga, Tomas dan Toda atau Elemen – Elemen masyarakat seperti ini akan terus dilaksanakan guna mempererat tali persaudaraan sert mengembangkan Jaringan Informasi di masyarakat.Grabagan (09/10/2019) by humas Grabagan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here