Wakil Kepala Kepolisian Sektor Rengel Polres Tuban IPDA Jimintoro menghadiri lokakarya mini lintas sektoral Puskesmas Prambonwetan Kecamatan Rengel Kabupaten Tuban. Rabu, (9/10/2019).
Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin triwulan. Selain wakapolsek, hadir juga jajaran Forkopimka Kecamatan Rengel pada acara tersebut.
Pak Jemi, sapaan akrab IPDA Jimintoro dalam kesempatan itu menyampaikan terima kasih bagi Puskesmas Prambonwetan yang telah bersinergi dengan Polri dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat terutama dalam penanganan suatu peristiwa.
“Kami sampaikan terima kasih kepada Puskesmas Prambonwetan atas kerjasamanya, karena telah membantu dalam penanganan suatu kejadian, baik saat terjadi laka lantas maupun peristiwa lain”, tuturnya.
Masih dituturkan oleh Wakapolsek Rengel, sinergi dengan semua lini tersebut juga merupakan arahan dari Kapolres Tuban AKBP Nanang Haryono, S.H., S.Ik., M.Si.
“Bapak Kapolres AKBP Nanang Haryono selalu menginstruksikan jajarannya untuk menjalin sinergi dengan semua lini untuk mendukung Polri melayani masyarakat”, ungkapnya.












