Cegah Penyebaran Virus Covid – 19, Polsek Tambakboyo Polres Tuban Lakukan Patroli Physical Distancing

0
180

seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Berbagai macam pencegahan merebaknya wabah Virus Covid-19 di Kabupaten Tuban dilakukan hingga ke tingkat Desa Tak hanya petugas dari Dinas Kesehatan Kepolisian juga melakukan gencar memberikan sosialisasi dan himbauan.

Seperti terlihat Personil Polsek Tambakboyo Aiptu Krisdiyanto bersama anggota Pol PP Tambakboyo  melaksanakan patroli gabungan bersama dalam rangka penerapan aturan Physical Distancing bagi masyarakat, kegiatan tersebut guna pencegahan penyebaran Virus Covid-19 di desa Sobontoro Kecamatan Tambakboyo Kamis, (09/04/2020)

“Kegiatan ini dalam menindaklanjuti perintah pimpinan Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono, S.I.K SH.MH yang dituangkan dalam himbauan Pemerintah untuk memberikan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat untuk waspada dan mengikuti arahan pemerintah agar menjaga kesehatan dan kebersihan guna mencegah menyebarnya wabah virus corona,” kata Aiptu Krisdiyanto

“Kami Polsek Tambakboyo meminta dan memohon kepada masyarakat, bantu kami bersama-sama kita mencegah menyebarnya virus Corona dibwilayah kita dengan mengikuti imbauan pemerintah,” tandas Aiptu Krisdiyanto. (Humas Polsek Tambakboyo)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here