Sebagai
upaya untuk mencegah terjadinya aksi tindak kejahatan, anggota Polsek
Jatirogo Aiptu Karsimin bersama dengan Bripka Edi selalu aktif
melaksanakan patroli dialogis di beberapa obyek vital yang ada di
wilayah Kecamatan Jatirogo. Selasa,(20/8/2019).
Seperti
pada kali ini petugas melaksanakan patroli di kantor perbankan dan
objek vital lainnya, dan dalam kegiatan tersebut juga disampaikan
himbauan Kamtibmas.
“Bahwa
kegiatan patroli ini sangat bermanfaat untuk menyampaikan pesan
kamtibmas, kehadiran Kepolisian ditengah-tengah masyarakat untuk
memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melakukan
aktifitasnya,” tutur Aiptu Karsimin.
Bripka
Edi menambahkan bahwa menjaga kamtibmas adalah tanggung jawab bersama,
sehingga diharapkan masyarakat turut peduli dalam menjaga kamtibmas.
“Humas Polsek Jatirogo”












