*CEGAH KEMACETAN DAN LAKALANTAS, ANGGOTA POLSEK KEREK POLRES TUBAN TURUN KE PASAR HEWAN.*

0
182

seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Demi terciptanya situasi Kamtibmas di wilayah kecamatan dan untuk pelayanan prima Polri terhadap warga masyarakat dalam melaksanakan segala aktivitasnya hari Senin anggota Polsek Polres Tuban kembali melaksanakan kegiatan pengaturan arus lalin dan parkir di sekitar pasar hewan Kecamatan Kerek.
      Aktivitas ini rutin dilaksanakan oleh anggota Polsek Kerek Polres Tuban mengingat setiap hari Senin aktivitas pasar hewan Kabupaten Tuban di dipusatkan tumpah ruah di pasar hewan Kerek yang berada di desa Margomulyo.
     Mengingat seluruh aktivitas penjual hewan sekabupaten Tuban terpusat di pasar hewan tersebut sehingga Kapolres Tuban AKBP Nanang Haryono SH SIK MSi melalui Kapolsek Kerek Polres Tuban lptu Kadeni SH menurunkan tiga anggotanya yang di komandoi Waka Polsek Kerek Ipda Supriyadi untuk melaksanakan pemantauan dan pengaturan arus lalin di area pasar hewan tersebut.
      _”Upaya itu kami laksanakan mengingat lokasi Pasar Hewan merupakan tempat yang cukup rawan untuk terjadi tindak pidana termasuk perampasan,  pencurian kendaraan bermotor maupun penyebaran / peredaran uang palsu.”_ kata Iptu Kadeni SH.
     _”Mengingat posisi pasar hewan Kecamatan Kerek berada di jalur poros Kerek- Montong maupun Kerek- Merakurak dan Kerek- Tambakboyo sehingga jalur tersebut akan sangat rentan terjadi kemacetan lalu lintas maupun kecelakaan lalulintas kalau tidak ada petugas yang membantu memperlancar arus, menyeberangkan warga masyarakat yang beraktivitas dan membantu penempatan parkir kendaraan yang yang akan berraktifitas di pasar tersebut.”_ lmbuhnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here