ANGGOTA POLSEK TUBAN BERI RASA NYAMAN PADA TAMU ZIARAH MAKAM SUNAN BONANG

0
217

polrestuban.com-Sabtu malam Minggu terlihat semakin banyak pengunjung wisata rohani Ziarah dan guna stabilitas keamanan serta memberi rasa aman dan nyaman kepada para tamu ziarah makam Sunan Bonang Tuban di malam hari saat warga yang berdatangan dari luar kota Tuban memenuhi area jalan menuju Makam.

Malam ini sekira pukul 21.10 wib tanggal  1/12/2018 anggota Polsek Tuban Polres Tuban Polda Jatim melaksanakan patroli di area masjid astana dan jalanan lorong menuju Makam sunan Bonang dalam mengantisipasi kerawanan kejahatan baik copet maupun jambret saat warga memadati area tersebut serta mengantisipasi tindakan pemalakan premanisme.
Sehingga dengan kegiatan ini dapat memperlancar warga masyarakat yang melaksanakan perjalanan ziarah tanpa ada gangguan karena kehadiran petugas negara di tengah-tengah mereka.
Hingga kegiatan ini berakhir dapat berjalan aman dan lancar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here