Polrestuban-Polsek Montong Polres Tuban melaksanakan takziah kerumah Duka salah satu warga di desa Montongsekar telah meninggal pada Senin Pagi . Di rumah duka Alm. Bapak Kholil bersama sama dengan warga lainya desa montongsekar, Senin, 30/10/2017
Selain bertakziah, anggota polsek montong juga melaksanakan membantu proses pemakaman seperti menulis nama di batu nisan, melayani kepada para takziah. Serta mengatur lalin yang akan dilalui samapai jalan yang menuju ke TPU bahkan ikut mengangkat jenazah
Kegiata ini memang sudah rutin untuk membantu kegiatan warga jika ada yang meninggal. Bantuan tersebut biasanya berupa pengamanan, pelayanan dan pengawalan jenazah dari rumah duka ke tempat pemakaman.
Kapolsek Montong Akp Noorsento. SH “ menjelaskan kegiatan ini sudah menjadi kegiatan para Bhabinkamtibmas agar lebih dekat dengan warganya. Dan juga sebagai kebijakan dari Kapolres Tuban Akbp Sutrisno HR, SH. Sik. M.si” tandas kapolsek.
( humas polsek montong )








