Antisipasi Tindak Kriminal, Polsek Rengel Jaga Kegiatan Sedekah Bumi

0
291
polrestuban-Anggota Kepolisian Sektor Rengel Polres Tuban melaksanakan pengamanan kegiatan sedekah bumi di Desa Kebonagung Kecamatan Rengel Kabupaten Tuban. Rabu (16/8/2017).

Kegiatan sedekah bumi yang digelar di kawasan punden itu  menampilkan pentas wayang kulit. Warga sekitar menyambut acara yang diselenggarakan dengan sangat antusias, mereka berbondong-bondong untuk hadir menyaksikan acara yang rutin dihelat setahun sekali tersebut.

“Banyaknya warga yang hadir tentu menyisakan sejumlah kerawanan seperti terjadinya curanmor maupun tindak kriminal lainnya”, papar Aiptu Robun, Bhabinkamtibmas Desa Kebonagung.

Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan itulah, Anggota Polsek Rengel Polres Tuban diterjunkan untuk memberi rasa aman bagi warga masyarakat.

Sedekah bumi sendiri merupakan sebuah tradisi yang hingga kini masih dipegang teguh oleh sebagian besar warga masyarakat, dengan tujuan untuk mengimplementasikan rasa syukur kepada Tuhan atas segala kenikmatan yang diberikan di bumi yang di pijak ini.

Tak hanya itu saja, acara tersebut juga dapat mempererat hubungan dan kerukunan diantara warga masyarakat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here