tribratanewstuban.com- Bersilaturrahmi dengan Tokoh agama merupakan salah satu upaya Kepala kepolisian Sektor Merakurak Resort Tuban. Akp. Simon Triyono untuk menjalin kerjasama dan meningkatkan hubungan yang baik antara kepolisian dengan tokoh yang berpengaruh dimasyarakat. Senin 3/4/2017.
Dalam kegiatan tersebut selain untuk menambah keharmonisan hubungan antara Kepolisian dengan tokoh Agama juga untuk membantu upaya dalam meningkatkan dan menjaga keamanan serta ketertiban yang ada di Masyarakat sehingga menjadikan situasi dan kondisi yang aman dan nyaman.
Saat berdialogis dengan KH. Nur Faqih, Kapolsek Juga menyampaikan berbagai kabar dari media on line yang kebanyakan mengarak ke Sara dan membuat Cemas bagi warga yang membaca seperti salah satunya adalah kasus penculikan anak, selain itu kap[olsek juga menyampaikan Maklumat dari Kapolres Tuban tentang antisipasi adanya kabar Hoax,
Kegiatan sambang / shillaturahmi yang dilakukan Kapolsek Merakurak tersebut diharapkan mampu memberi kontribusi yang positif bagi pelaksanaan tugas kepolisian di lapangan serta membantu dalam upaya Harkamtibmas.
Humas Polsek Merakurak











