Personil Gabungan Polsek Bersama Koramil Singgahan Kawal Penurunan Dan Pembersihan Alat Peraga Kampanye

0
148

seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Anggota Polsek Singgahan bersama Koramil Singgahan melaksanakan pengawalan penurunan dan pembersihan Alat Peraga Kampanye  (APK) Cabup/cawabup Kabupaten Tuban. Minggu (6/12)
Kegiatan penurunan dan pembersihan Alat Peraga Kampanye  (APK) Cabup/cawabup tersebut dilakukan oleh PPK dan Panwaslu serta Satpol PP Kecamatan Singgahan di wilayah Kecamatan Singgahan Kabupaten Tuban.
Kapolsek Singgahan IPTU Suharto, SH menyampaikan bahwa tugas Polri bersama TNI adalah pengamanan untuk lancarnya kegiatan penertiban APK yang dilakukan oleh PPK dan Panwascam serta Satpol PP Kecamatan Singgahan 
“Dalam pelaksanaan penurunan APK tersebut Polri bersama TNI hanya sebatas pengamanan untuk kelancaran kegiatan penertiban alat peraga kampanye, Sementara sebagai pelaksana adalah dari tim gabungan dari PPK dan Panwaslu serta Satpol PP Kecamatan Singgahan,” Jelas IPTU Suharto. 
Kapolsek juga menambahkan ditengah pandemi Covid-19 ini ia meminta kepada seluruh warga nanti pada saat pelaksanaan pencoblosan tanggal 9 Desember 2020 agar tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan aturan yang sudah ditentukan oleh KPU. 
Sementara itu dari hasil pantauan, Penurunan dan pembersihan Alat Peraga Kampanye (APK) Cabup/cawabup di wilayah kecamatan Singgahan berjalan aman dan lancar tanpa ditemukan gangguan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here