Antisipasi Kejahatan Jalanan Saat Wabah Corona, Polsek Rengel Polres Tuban Gelar Patroli Dini Hari

0
162

seopini.com – PolresTubanPoldaJatim Dalam rangka memelihara situasi kamtibmas supaya tetap kondusif, Kepolisian Sektor Rengel Polres Tuban melakukan patroli dini hari di jalur-jalur yang dinilai rawan kriminalitas. Sabtu dini hari, (25/7/2020).

Salah satu jalur yang disambangi oleh petugas adalah antara jalan raya Desa Ngadirejo sampai Desa Sawahan Kecamatan Rengel Kabupaten Tuban, jalur ini dinilai rawan karena situasinya cukup sepi.

Kegiatan patroli pada jalur rawan tersebut dilakukan mulai dini hari hingga pagi menjelang subuh untuk memberikan rasa aman bagi warga masyarakat.

“Situasi jalur yang sepi membuatnya menjadi rawan akan kejahatan, maka kami lakukan patroli mulai dini hari hingga pagi untuk memberi rasa aman”, tutur Kapolsek Rengel IPTU Dean Tommy Rimbawan S.H.

Mantan KBO Satreskrim Polres Tuban menambahkan, bahwa patroli dilakukan untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan jalanan pada saat terjadi wabah virus corona.

“Kegiatan ini adalah upaya kami mengantisipasi kriminalitas saat adanya wabah covid 19, jangan sampai situasi seperti ini dimanfaatkan pelaku tindak kejahatan”, tuturnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here